Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Istilah Mokel Dalam Bahasa Jawa


Alhamdulillah tahun ini kita masih dipertemukan kembali di bulan ramadhan. Saat bulan Ramadhan banyak sekali istilah- istilah yang jarang diketahui orang karena setiap daerah akan menggunakan istilah yang berbeda. Tidak hanya makananya saja yang mendadak viral. Namun kata yang biasa di pakai di Jawa Tengah dan Jawa Timur ini juga mendadak menjadi bahan untuk memberikan tanda kepada seseorang yang sudah berbuka puasa sebelumn waktunya. 

Mokel adalah kata yang belum ada di KBBI dan saat ini sering sekali dipakai untuk menyatakan bahwa tidak kuat melakukan puasa karena mungkin pekerjaan yang berat Atau haus atau mendadak tidak enak badan hingga akhirnya terpaksa melakukan buka puasa sebelum waktunya. 

Biasanya yang lebih sering melakukan mokel adalah anak anak kecil yang sedang belajar dan tidak kuat untuk puasa full seharian. Walaupun terkadang mokel juga dilakukan oleh orang dewasa dengan alasan tertentu. 

Selain mokel juga ada istilah poso bedug dalam bahasa Indonesia puasa bedug. Apa itu poso bedug adalah puasa yang dilakukan hanya  tengah hari saja sampai jam 12 siang yang dilakukan oleh anak-anak anak kecil yang belum wajib berpuasa untuk belajar melakukan puasa atau anak kecil yang belum Akil Baligh

Mokel artinya berbuka puasa sebelum waktunya dilakukan dengan sengaja

Poso Bedug Puasa yang dilakukan hanya setengah hari saja

Dua istilah diatas adalaha bahasa Jawa yang biasa dipakai oleh orang Jawa di Jawa Tengah yogyakarta dan Jawa Timur

Sedangkan di daerah Jawa Barat yang berbahasa Sunda ada istilah yang artinya sama yaitu Godin adalah melakukan buka puasa sebelum waktunya dengan sengaja atau orang Sunda bilan Nge-godin

Semoga bermanfaat

Posting Komentar untuk "Istilah Mokel Dalam Bahasa Jawa"