Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rotasi Nafsu Imaji Single Terbaru iLAika Band Asal Kendari

ANGKAT ISU KEKERASAN VERBAL, ILAIKA MELEPAS SINGLE DAN VIDEO MUSIK “ROTASI NAFSU IMAJI”


Setelah merilis video live session pada November 2020 lalu, iLaika kembali ke studio untuk memproduksi single kedua mereka yang bertajuk “Rotasi Nafsu Imaji” dan melepasnya tepat pada 12-2-21 (12 Februari 2021).

 Mengusung tema kekerasan verbal, unit Alternative asal Kendari ini ingin menyampaikan pesan bahwa kekerasan verbal yang sering dianggap lumrah nyatanya memberi dampak sangat serius pada korban.

 


Penggalan lirik “Menjatuhkan adalah hidangan pembuka, ditambahkan penyedap rasa rusaknya saraf.” menggambarkan bagaimana kekerasan verbal dapat merusak mental korban. Lagu serta video musik “Rotasi Nafsu Imaji” mencoba merepresentasikan ketertekanan, depresi dan trauma yang dialami oleh korban kekerasan verbal. Melalui karya ini, iLaika juga ingin menggaungkan kampanye anti kekerasan verbal.


Seluruh proses kreatif dalam video musik yang berdurasikan 5 menit 36 detik ini, mulai dari ide cerita hingga penggarapan video musik dilakukan oleh iLaika sendiri. Diproduseri oleh Rhyansyah (Drummer), disutradarai oleh Satar (Bassist), Yhoyonk (Gitaris) bertindak sebagai koreographer dan Eros (Vokalis) bertindak sebagai script continuity. Sedangkan untuk proses audio mixing dan mastering dilakukan oleh Aden (Gitaris) dari Cave Records. Melalui video musik ini iLaika mampu menginterpretasikan makna lagu yang ingin disampaikan ke dalam kumpulan gambar yang bergerak. iLaika juga mengajak beberapa influencer Kendari untuk ikut terlibat memerankan tokoh dalam video musik “Rotasi Nafsu Imaji”.


Sebelum dirilis, iLaika melakukan pemutaran serentak single “Rotasi Nafsu Imaji” secara eksklusif di beberapa stasiun radio di Indonesia pada tanggal 10 Februari 2021. Dan pada akhirnya, “Rotasi Nafsu Imaji” mengudara secara resmi di berbagai platform musik digital dan video musik telah tersedia di kanal YouTube iLaika Official mulai tanggal 12 Februari 2021.

 


Youtube: iLaika Official (https://www.youtube.com/channel/UCHILnVv0iQJdHoeRmQ-yFYg)

Instagram: @ilaika_official (https://www.instagram.com/ilaika_official/)

Phone/WhatsApp: 0823-3353-7015

 

Profile Band



iLaika terbentuk di awal tahun 2019. Pertemuan singkat 5 orang dari background musik dan band yang berbeda namun dalam skena musi indie Sulawesi Tenggara, mencoba untuk menyatukan visi yang sama untuk menghasilkan karya musik yang baru. Untuk genre dari iLaika sendiri. Di pertengahan tahun 2019 kami akhirnya merilis single “ASUMSI KOSONG” sebagai jalan pembuka bahwa kami akan berjuang  di skena dan industri musik Indonesia.


Eross (Voc), Satar (Bass), Yoyonk (Gitar) sebelumnya tergabung di band yang sama dengan background musik Folk bertemu aden (Gitar) yang saat ini merupakan gitaris dari Wonderkids band yang mengusung genre Pop Punk dan Rhyansyah (Drum) yang juga drummer dari D’caff~defure band yang berkarya lewat musik Rock Alternative.


Seperti maknanya, iLaika yang berarti RUMAH dalam Bahasa daerah di Sulawesi tenggara, kami berlima mencoba membuat band ini layaknya rumah bagi kami, meskipun di luar rumah ini kami disibukkan  dengan kegiatan idealis kami masing-masing, namun kami berlima akan tetap Kembali ke tugas yang sudah dibagi dalam rumah kami.

Posting Komentar untuk "Rotasi Nafsu Imaji Single Terbaru iLAika Band Asal Kendari"